06 November 2008

chip kesehatan

Chip Penjaga Kesehatan

Chip buatan MicroCHIPS

Ini nih yang dibutuhkan bagi org2 yg punya masalah kesehatan kronis diabetes.
Pengontrolan itu penting bagt.
chip yg satu ini jalan keluarnya.

Saat ini sedang dikembangkan sebuah microchip yang dapat ditanamkan ke dalam tubuh untuk melakukan kegiatan pengontrolan itu.
Chip berukuran kecil ini dapat merasakan perubahan pada struktur kimia tubuh dan langung mengeluarkan obat saat dibutuhkan. Tentunya akan sangat membantu mereka yang membutuhkan pengawasan secara terus-menerus.
Chip ini sangat cocok untuk memonitor darah, dan pada penderita diabetes, dapat meminimalkan terjadinya komplikasi lainnya seperti kebutaan dan gagal ginjal. Tahun depan chip pemonitor glukosa dan penghasil obat osteoporosis akan diuji coba pada manusia.
MicroCHIPS akan mengembangkan versi lainnya yang dapat memprediksi gagal ginjal atau jantung, penurunan metabolisme tubuh, dan sekaligus dapat mengeluarkan vaksin atau obat sesuai dengan dosis yang tepat.

11 komentar:

Cute Wilz mengatakan...

wah2 ... pertamax neh. bole juga neh chip di coba. soalnya penderita diabetes cukup banyak dan dapat menyerang sapa aja. jadi dengan adanya alat ini setidaknya bisa mengatur pengawasan terhadap gula darah. tapi pasti ini alat mahal banget n ad efek sampingnya gak ??? kan ditanam di tubuh. nice post ^^

NMS mengatakan...

Apakah chip ini udah pernah diuji dipakai oleh manusia ? Chip ini emang bagus kedengarannya tapi apakah bisa benar - benar berfungsi dengan baik seperti yg dikatakan..katanya chip ini bisa utk alat pengontrol kesehatan..kalau begitu org yg sakit tidak perlu susah2 utk kerumah sakit mengontrol cek darah kan udah ada alat ini..jadi bagi yg mengalami penyakit diabetes jangan khawatir.coba aja alat ini ...

susanti.wong mengatakan...

menurut g, bahaya loh buat tubuh kita. soalnya chip itu terbuat dari bahan kimia. jadi kandungan yang terdapat pada chip tsb mungkin kapan aja bisa aus didlm tubuh kita.

Good IT mengatakan...

iii serem nya, masa tanam dlm tubuh kita? trus msk ke organ tubuh mana tu? serem de, bisa2 tubuh kita jadi robot e....

JoHaN mengatakan...

aman gak tuh, jgn ntar bukan sehat malah nambah penyakit. lagian nih alat komponennya kan kayak sejenis logam ya??

kayak robot nih manusia nanti, siapa yang mau jadi testing pertama tuh yang dimasukkan chip ini, mungkin si willy boleh coba tuh... just kidding

great posting..

Emilia mengatakan...

kita jadi seperti robot az d klo dipasang chip seperti itu,apa chipnya anti karat?soalnya k tubuh manusia terdiri dari air dan darah,takutnya ga aman...

Yuliawati mengatakan...

kalo uda canggih begini apa masuk dalam tubuh gak ada efeknya? ngeri juga. ditanam di bagian mana?

Nana mengatakan...

Chip ini terbuat dr apa neh???
dipasang di bagian mana?
Bagus buat badan manusia kah?
dilihat dari manfaatnya sih bgs bgt..
tapi takut juga kalo badan kita dipasangin sesuatu kek chip itu..
takut ada apa2, walopun gunanya membantu manusia mengontrol kesehatan tetapi bisa jadi kebalikannya gak jika terjadi sedikit kesalahan pada waktu pemasangan?

RiF mengatakan...

Manusia dijadikan obyek??? wakaka..Yg bener az?? Efek samping gmn tu? Benda asing dimasukin ke tubuh!!No way...
G heran jg chip kecil gitu bs detect tensi darah kita sama penyakit!!! ck3...

lie kim Nurlina mengatakan...

ada bagusnya ada buruknya juga,,,,
soale masa barang kimia dimasukkan ke tubuh kita?

ampe kapan tu???

tapi mudah2an aj membantu

hehehe

Reny_cute mengatakan...

hmmmm
cara kerja nya gimana yah
bingung jga
barang sekecil itu bisa mengontrol kesehatan kita?
terus ditanam di tubuh, apa tar lama2 ada efek samping nya gak tuh. semoga sih penemuan ini bermanfaat